-->

24 Des 2011

Bagi orang yang sudah bergelut dengan komputer mungkin virus merupakan teman yang sudah tidak asing lagi untuk mereka. ada berbagai macam virus yang dapat menular dari komputer satu dengan komputer yang lainnya. nama dari virus tersebut ada berbagai macam, salah satunya yang akan saya bahas adalah virus Free Mine. sudah beberapa minggu yang lalu komputer saya terkena virus free mine ini. cara kerja dari virus free mine ini sangatlah menjengkelkan, virus ini membuat duplikat sebuah file di microsoft word yang berektensi (.doc) menjadi file yang berektensi (.vbs) dan berukuran 8 kb. sehingga semua data micrisoft word yang aslinya di hidden atau disembunyikan.

Berbagai macam cara sudah saya gunakan contohnya dengan cara membasminya dengan menggunakan antivirus yang telah terupdate seperti AVG antivirus. tapi sayang antivirus AVG tidak sanggup untuk menangkap virus ini dari persembunyiannya. tanpa pikir panjang saya menggunakan smadav rev 8.7. alhamdulillah file micrisoft word saya yang telah di hidden telah dapat di munculkan kembali, tapi sayangnya anti virus ini tidak dapat membasmi virus yang telah berkembang biak di komputer saya (*malangnya nasib saya). akhirnya tanpa pikir panjang saya pun langsung menginstal komputer saya.

Langkah Instalasi komputer pun selesai semua vurus yang ada di komputer saya telah hilang sepenuhnya. file-file micrisoft word yang telah di hiden oleh virus free mine ini telah muncul semua, sehingga dalam satu file microsoft word mempunyai dua file yang sama yang pertama file asli microsoft word yang satu lagi adalah duplikat yang dibuat oleh virus. saya merasa bingung kenapa virus yang membuat duplikat word ini tidak dapat terhapus oleh tahap instalasi. akhirnya saya pun menghapusnya dengan cara manual file duplikasi word yang dibuat oleh virus. tanpa saya sengaja saya telah mengklik file duplikasi word yang telah di buat virus itu. jreeennngggggggggg akhirnya file microsoft word saya yang aslinya kembali terhiden. virus pun mulai meraja lela di komputer saya T_T

Okelah berhubung komputer saya terkena virus saya udahan dulu, mungkin nanti saya akan lanjutkan dengan pembahasan mengenai bagaimana cara menghapus virus dari komputer yang terkena virus free mine. selamat berakhir pekan....

9 komentar

kalo telanjur kena virus
kayaknya instal antivirus juga percuma
paling sering aku lakuin cabut hardisk
scan di pc lain yang bersih
trus instal ulang os nya
untung di ubuntu bebas virus
jadinya damai neh...

wuih, ganas banget virusnya, cobain aja pake kaspersky, yg trial aja udah cukup kok, kalo trialnya abis tinggal cari2 lagi key buat memperpanjang trialnya :D

tapi file2 yg dianggap virus langsung diapus tanpa ampun

install ulang dech:)

MANTAPPPP SEMANGAT BROWWW

Mas slamet tolong di cek setting domain acehsoftware.info kalo bisa di bayarin ajah untuk tahun berikut nya dan kirim email berapa biaya nya ke inbox FB saya bersama rekening ente tar aye kirim biaya nya kembali ke oom

two thumbs for this blog :D


ditunggu ya kunjungan baliknya ya ke http://century21.co.id

pcku jg lg kena virus lg... tp ga tahu virus apa namanya.. kyknya sih bener2 gara2 suka main farmville nih.. jd harus rela ninggalin farmville nih.. :(

nieh ae kasih solusi nya